Halaman

Jumat, 06 Juli 2012

My MOm... My Angel 0:)


بِسْــــــــــــــــــمِ اﷲِالرَّحْمَنِ اارَّحِيم

Pada suatu ketika seorang bayi yang akan d lahirkan bertanya kepada Allah:

"mereka mengatakan kepadaku bahwa engkau akan mengirimku ke dunia besok,tetapi bagaimana aku bira hidup di sana dalam keadaan kecil dan lemah?"

Allah menjawab: "di antara beberapa malaikat aku akan memilihkan salah satu untukmu dia akan menunggumu dan akan menjagamu"

Bayi itu bertanya lagi :"tapi di surga ini aku tidak dapat berbuat apa2 kecuali bernyanyi dan tersenyum. Itu yang kubutuhkan untuk bahagia"

Allah menjawab: "malaikatmu akan bernyanyi untukmu setiap hari DAN kamU akan merasakan cinta dan kebahagiaan bersamanya"

Dan kata bayi itu,"bagaimana aq bisa mengerti saat orang berbicara padaQ,jika aku tidak mengetahui bahasa mereka?"

"Itu sangat mudah",jawab Allah, "Malaikatmu akan mengatakan padamu kata-kata yang indah dan manis yang akan kamu dengar dan segala kesabaran dan perhatian.Malaikatmu akan mengajarimu bagaimana berbicara"

Bayi itu memikirkan apa yang Allah katakan. "Dan apa yang akan aku lakukan saat aku ingin berbicara dengan-Mu?"

Dan Allah tersenyum dengan ucapan bayi itu, "malaikatmu akan mengajarimu berdoa"
Bayi itu berkata,"Aku pernah mendengar bahwa di dunia banyak orang jahat. Siapa yang akan melindungiku?"

Allah menjawab "malaikatmu akan melindungimu,sekalipun itu membahayakan nyawa!"

Bayi itu kelihatan sedih, dan berkata, "tapi aku akan selalu sedih karena aku tidak akan bertemu dengan-Mu lagi."

Allah menjawab,"malaikatmu akan selalu menceritakan tentang aku padamu dan akan mengajarimu jalan kembali kepada-Ku,meskipun aku selalu berada di dekatmu"

Pada saat itu baNYak kedamaian di surga,sementara di dunia sudah mulai terdengar suara-suara,dalam keadaan tergesa-gesa,bayi itu bertanya dengan lembut, "wahai Allah,jika aku harus pergi sekarang,tolong katakan padaku nama malaikatku"

Allah menjawab," Nama malaikatmu tidak penting... Kamu akan singkat memanggilnya "IBU"


Kenanglah ibu yang menyayangimu..

Sayangi Orang yang telah melahirkanmu..

Untuk ibu yang selalu meneteskan air mata ketika kau pergi..

Ingatkah engkau ketika ibumu rela tidur tanpa selimut demi melihatmu tidur nyenyak dengan dua selimut membalut tubuhmu..

Ingatkah engkau..ketika jemari ibu mengusap lembut kepalamu?

Dan ingatkan engkau ketika air mata menetes dari mata ibumu ketika ia melihatmu terbaring sakit?

Sesekali jenguklah ibumu yang selalu menantikan kepulanganmu di rumah tempat kau dilahirkan..

IBU, yang ketika kau tak meyuruh untuk mencuci baju kecilmu,

dengan senang dan tanpa marah marah, mencium baju kotormu dan mencucikannya untukmu.

Lalu bagaimana dengan mu?

Saat Ibumu memohon pertolonganmu untuk mencucikan bajunya?

Di saat kau melupakannya atau mungkin tak memperhatikannya,

Ibumu Selalu menyebut namamu lewat nyanyian tengah malam berbasuh air wudlu.

Kembalilah,
Mohon maaf…pada ibumu yang selalu rindu akan senyumanmu..

Jangan biarkan kau kehilangan saat-saat yang akan kau rindukan di masa datang,ketika ibu telah tiada!

Tak ada lagi di depan pintu yang menyambut kita,

Tak ada lagi senyuman indah, tanda bahagia..

Yang ada hanyalah kamar kosong tiada penghuninya..

Yang ada hanyalah baju yang digantung di lemarinya..

Tak ada lagi..

Dan tak akan ada lagi..

Yang akan meneteskan air mata mendo’akanmu disetiap hembusan nafasnya..

Pulang..

Dan kembalilah segera..

Peluklah ibu yang selalu menyayangimu..

Ciumlah kaki ibu yang selalu merindukanmu dan berikanlah yang terbaik di akhir hayatnya..

setiap saya membaca artikel ini saya selalu menangis, yah karna sekarang jauh dari orang tua.., love u soo much mom


Tidak ada komentar:

Posting Komentar